Buku Monograf LOVE ALARM PUZZLE Inovasi Edukatif untuk Meningkatkan Kepatuhan Pengobatan Malaria

Buku ini menawarkan sebuah solusi inovatif dalam menghadapi tantangan rendahnya kepatuhan pasien terhadap pengobatan malaria, khususnya di daerah endemis. Melalui pendekatan edukatif berbasis permainan yang disebut Love Alarm Puzzle (LAP), penulis memperkenalkan media interaktif yang menggabungkan unsur edukasi, motivasi visual, dan keterlibatan emosional untuk membantu pasien menyelesaikan pengobatan malaria secara tuntas.
Love Alarm Puzzle berupa potongan puzzle berbentuk hati yang mewakili 14 hari pengobatan malaria vivax, bertujuan menjadi pengingat visual dan emosional bagi pasien dalam mengkonsumsi obat setiap harinya. Inovasi ini tidak hanya menyasar aspek kognitif pasien, tetapi juga memperkuat keterlibatan keluarga, peran komunitas, dan komunikasi dua arah antara tenaga kesehatan dan masyarakat.
Buku ini disusun berdasarkan teori perilaku kesehatan seperti Health Belief Model dan Social Cognitive Theory, serta dilengkapi data lapangan dan hasil evaluasi implementasi. Love Alarm Puzzle terbukti efektif dalam meningkatkan pengetahuan, sikap, dan praktik masyarakat dalam pengobatan malaria, serta dapat direplikasi pada intervensi penyakit menular lainnya.
Sebagai media edukasi berbasis komunitas, Love Alarm Puzzle menghadirkan harapan baru dalam mendukung program eliminasi malaria nasional 2030 melalui strategi promosi kesehatan yang kontekstual, komunikatif, dan partisipatif.

Rekomendasi Buku Lainya

BUKU REFERENSI PEMANFAATAN TEKNOLOGI WEARABLE UNTUK KESEHATAN

Buku Ajar REMAJA

BUKU REFERENSI PENTINGNYA KEBERSIHAN TANGAN DALAM PENCEGAHAN PENYAKIT

BUKU REFERENSI EDUKASI KESEHATAN UNTUK PENCEGAHAN PENYAKIT GINJAL